PENGARUH PENDEKATAN KETERAMPILAN PROSES TERHADAP PRESTASI BELAJAR FISIKA POKOK BAHASAN LISTRIK STATIS
Sari
Penelitian ini secara deskriptif bertujuan untuk mengetahui pengaruh prestasi belajar fisika pokok bahasan listrik statis dengan menggunakan pembelajaran pendekatan keterampilan proses dan pendekatan konvensional. Secara komparatif untuk mengetahui pengaruh penggunaan pembelajaran pendekatan keterampilan proses terhadap prestasi belajar fisika pada pokok bahasan listrik statis. Jenis penelitian ini adalah Eksperimen Semu. Populasi seluruh siswa kelas IX sejumlah 62 siswa. Sampel diambil dengan teknik random sampling sejumlah 42 siswa. Teknik analisis data dengan menggunakan uji-t. Uji persyaratan yang meliputi uji normalitas sebaran dan uji homogenitas varians. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada perbedaan yang sangat signifikan prestasi belajar fisika pokok bahasan listrik statis antara kelompok yang diajar menggunakan pendekatan keterampilan proses dan pendekatan konvensional.
Referensi
Conny Semiawan, dkk. 1986. Pendekatan katrampilan proses. Jakarta: Gramedia.
Dimyati dan Mudjiono. 2009. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Rineka Cipta.
Moedjiono. 2012. Proses belajar mengajar. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
Mulyasa E. 2006. Kurikulum Yang Disempurnakan. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Oemar Hamalik. 2008. Pendekatan Pengajaran Berdasarkan Sistem. Jakarta: Bumi Aksara.
Ruswi Isnaini. 2006. Pembelajaran Fisika Dengan Pendekatan Keterampilan Proses Melalui Metode Eksperimen dan Demonstrasi Disertai Pemberian tugas Terhadap Prestasi Belajar Siswa di SMP Tahun Ajaran 2005/2006. Skripsi UNS. Surakarta: tidak dipublikasikan.
Suharsimi Arikunto. 2012. Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.
Suryosubroto. 2009. Proses Belajar Mengajar di Sekolah. Jakarta: PT Rineka Cipta.
Syaiful Bahri Djamarah. 2012. Prestasi Belajar dan Kompetensi guru. Surabaya: Usaha Nasional.
Tri Nuryani. 2009. Pengaruh Pendekatan Keterampilan Proses Melalui Eksperimen Terhadap Prestasi Belajar Fisika Pada Pokok Bahasan Zat dan Wujudnya Siswa Kelas VII Semester 1 MTs Negeri Giriloyo Imogiri Bantul Tahun Pelajaran 2009/2010.Skripsi FKIP UST. Yogyakarta: tidak plubikasikan.

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License